Disdukcapil Kebut Cetak 24 Ribu KK Korban Banjir Batola

Marabahan 03 Februari 2021- Jangan heran jika beberapa hari ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil [Disdukcapil] Kabupaten Barito Kuala [Batola] dipenuhi operator. Mereka berasal dari Disdukcapil se-Kalsel yang kehadirannya untuk membantu Batola mencetak kartu keluarga [KK] bagi warga terdampak banjir.

Saat ini saja setidaknya ada 4 daerah yang mengirim tim operator beserta perangkat cetak seperti laptop, printer, dan lainnya di Disdukcapil Batola, masing-masing Provinsi Kalsel, Kota Banjarmasin, Kabupaten Tapin, dan Kabupaten Banjar.

Kehadiran tim-tim operator itu ternyata juga diikuti langsung para kepala dinasnya yang terhimpun dalam Forum Silaturahmi Gawi Baimbai. “Jadi keterlibatan forum –yang anggotanya para kadisdukcapil– dalam kegiatan keroyokan ini untuk mengkoordinir teman-teman dalam rangka memperlancar tugas-tugas di lapangan terutama terkait percepatan pencetakan dokumen kependudukan berupa KK,” papar Ketua Forum Silaturahmi Gawi Baimbai, Hj Rusnaidah saat berada di Despacito Cafe Marabahan.

Hj Rusnaidah yang juga Kadisdukcapil Tapin ini menerangkan, sebelum ke Batola mereka juga melakukan keroyokan di HST dan Kabupaten Banjar. Di HST berhasil mencetak 15 ribu KK dan di Kabupaten Banjar dengan target hampir 90 ribu.

Yang menarik, kerja keroyokan yang melibatkan para disdukcapil se-Kalsel ini ternyata ditopang pihak Dirjen Dukcapil Kemendagri dengan hadirnya Kasubdit Fasilitasi Pendataan Penduduk Ahmad Ridwan beserta 2 staf lainnya selaku nakhoda pelayanan administrasi kependudukan.

Sebetulnya, jelas Ahmad Ridwan, tim dari Dirjen Dukcapil yang datang ada 3. Tim I tiba 15 Januari – 25 Januari untuk mengunjungi Kabupaten Hulu Sungai Tengah sekaligus memonitor kabupaten/kota terdampak lainnya. Sedangkan Tim II turun ke Kabupaten Banjar sejak 25 – 31 Januari sekaligus memonitor kabupaten/kota terdampak lainnya.

Sementara dirinya bersama rekan lainnya masuk pada Tim III bertugas mengunjungi Kabupaten Barito Kuala selama seminggu sejak 31 Januari – 6 Pebruari sekaligus memonitor kabupaten kota yang belum cetak KK-nya seperti HST, Banjar, dan Tala. Ridwan menerangkan, dari posisi awal hingga 2 Pebruari terhitung KTP yang sudah dicetak sebanyak 7.315 lembar, sedangan KK sudah 104.140 lembar. Sementara untuk Batola sendiri kemarin telah dicetak 6.915 lembar dan sekarang totalnya tembus 18.798 lembar dari target 24 ribu lembar.

“Insya Allah Rabu atau Kamis (3-4/2/2021] besok selesai,” ucapnya sembari menerangkan pencetakan KK lebih diprioritaskan karena dinilai sangat penting sebagai dasar kepengurusan dokumen lainnya disamping bisa dipergunakan untuk mendapatkan bantuan.

Kadisdukcapil-KB Provinsi Kalsel Irfan Sayuti mengutarakan, program keroyokan yang dilaksanakan bersama ini sebenarnya merupakan Program Dukcapil Proaktif bagi korban banjir untuk penggantian dokumen kependudukan.

“Jadi kita begitu mengetahui banyaknya daerah terdampak banjir maka bersama-sama kabupaten/kota lainnya berusaha melakukan koordinasi ke pusat sehingga tim pusat turun dan melakukan keroyokan ini,” paparnya.

Kadisdukcapil Batola, H Jakuinuddin menyatakan, keroyokan pencetakan KK ini sangat membantu untuk mengganti KK masyarakat yang rusak atau hilang akibat tertimpa banjir kendati kejadiannya tidak separah HST dan Banjar.

Jakui menjelaskan, hingga Selasa kemarin KK di Batola hampir 20 ribu lembar telah dicetak. Dan Senin [01/02] lalu telah diserahkan 6.637 KK untuk warga 2 desa di Mandastana. Sedangkan Rabu [03/01] hari ini dengan jumlah hampir 3 ribu lembar rencananya akan diserahkan untuk warga Jejangkit sekaligus akte kematian dan KTP bagi yang meninggal lantaran ada perubahan data.

Sementara untuk Kecamatan Alalak, Cerbon, dan Rantau Badauh hanya sebagaian. Meski demikian untuk Alalak sebutnya tergolong besar dan penyerahannya juga akan dilaksanakan selanjutnya.

“Untuk cetaknya Rabu hampir selesai, tapi target kita paling lambat Kamis besok sudah rampung,” pungkasnya.

Artikel ini di kutip dari https://banjarhits.com/2021/02/03/disdukcapil-kebut-cetak-24-ribu-kk-korban-banjir-batola/

Pos terkait

Tinggalkan Balasan